Lokasi Snorkeling Dan Diving Terbaik Di Bali – Bali yang merupakan salah satu pilihan destinasi wisata terbaik yang ada di Indonesia, dan terkenal hingga keseluruh mancanegara ini, merupakan salah satu pilihan destinasi wisata, yang bisa anda kunjungi untuk berlibur, dengan ragam pilihan wisata bahari yang ada didalamnya. Salah satunya yang menarik adalah destinasi wisata yang memiliki titik snorkeling dan juga diving, yang akan memberikan anda pengalaman yang berbeda tatkala liburan di Bali ini.
Ada banyak pilihan lokasi untuk Anda yang ingin menikmati keindahan wisata bawah lautnya yang ada di Bali ini. Misalnya saja seperti Tanjung Banoa, dan masih banyak lagi lainnya. Masing – masing memang memiliki ragam pemandangan alam yang sangat memukau. Berikut ini, adalah beberapa lokasi wisata snorkeling dan diving yang terbaik di Bali, dan bisa anda coba kunjungi bersama rekan dan keluarga untuk menghabiskan waktu liburan anda.
Lokasi Snorkeling Dan Diving Terbaik Di Bali
[TOS]
Lokasi Snorkeling Bali : Tanjung Benoa
Destinasi wisata yang satu ini, merupakan salah satu pilihan snorkeling yang indah dan memukau. Kawasan wisata yang satu ini, hadir dengan fasilitas sea walker yang mana, anda akan diajak untuk berjalan dibawah laut dengan mengenakan helm kaca, yang mana bebatuan karang, hingga aneka bioa laut bisa anda eskplorasi lebih jauh lagi dikawasan wisata ini, dan tentu saja menjadi kawasan wisata yang menarik siapapun turis untuk mengujunginya.
Pantai Tulamben
Selanjutnya adalah Pantai Tulamben yang mana merupakan salah satu destinasi wisata yang memiliki panorama bawah laut dengan adanya keberadaan bangkai kapal yang karam. Bangkai kapal ini, justru menjadi salah satu daya tarik tersendiri, sebagai salah satu kawasan fotografi bawah laut yang indah dan eksotis yang ada dikawasan bawah laut Pantai yang ada di Karangasem.
Pantai Sanur
Destinasi wisata selanjutnya yang juga sayang untuk anda lewatkan sebagai spot untuk menyelam dan snorkeling ini, merupakan salah satu yang memiliki keindahan bawah lautnya yang menawan. Spot snorkeling yang ada dikawasan ini, memang memukau, dan merupakan salah satu titik penyelaman yang banyak menjadi favorit para wisatawan.
Nusa Lembongan
Kawasan wisata yang satu ini, merupakan salah satu wisata menyelam, yang mana anda memerlukan sertifikat khusus untuk bisa mengeksplorasi kawasan bawah lautnya. Anda bisa menyelam dengan ikan pari yang banyak berada dikawasan wisata ini, dan beragam keindahan biota laut lainnya yang indah dan menarik untuk anda kunjungi.
Nusa Penida Ceningan
Destinasi wisata yang satu ini, juga merupakan salah satu yang bisa anda eksploari bawah lautnya. Namun, dengan adanya terumbu karang yang berlimbah, dan spot diving lainnya yang cantik, anda mesti terlebih dahulu memiliki sertifikat menyelam untuk bisa mengeksplorasi keindahan bawah laut yang ada dikawasan wisata ini.
Demikian beberapa destinasi wisata yang bisa menjadi tempat snorkeling dan diving terbaik yang ada di Bali. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur.
Baca Juga : Tips Jalan-Jalan dengan Sepeda